AL-JUNDI, FARHAN YUSUF IBRAHIM and Krisnasary, Arie and Jumiyati, Jumiyati (2024) Hubungan Asupan Natrium dan Cairan dengan Interdialytic Weight Gain (IDWG) pada Pasien Gagal Ginjal Kronik di Ruang Hemodialisa di RSUD M. Yunus Kota Bengkulu. Diploma thesis, Poltekkes Kemenkes Bengkulu.
|
Text
Skripsi_farhan BARU.pdf Restricted to Repository staff only Download (2MB) | Request a copy |
Abstract
Gagal Ginjal Kronik (GGK) adalah gangguan pada organ ginjal yang disebabkan oleh penurunan fungsi ginjal yang bersifat tetap (irreversible). Untuk mengetahui hubungan asupan natrium dan cairan dengan Interdialytic Weight Gain pada pasien gagal ginjal kronik di ruang hemodialisa di RSUD M. Yunus kota Bengkulu tahun 2024. Desain penelitian ini menggunakan desain analitik korelasi dengan pendekatan crosssectional. Variabel independen dalam penelitian ini adalah asupan natrium dan cairan. Variabel dependen dalam penelitian ini adalah Interdialytic Weight Gain. Pengambilan sampel menggunakan metode total Sampling. Penelitian ini dilaksanakan di ruang hemodialisa RSUD M. Yunus kota Bengkulu. Hasil uji statistik dengan uji spearmen. Jumlah responden dalam penelitian ini yaitu 55 pasien yang menjalani terapi hemodialisa yang sesuai dengan kriteria inklusi dan ekslusi. Hasil uji statistik dengan uji spearmen didapatkan p-value yaitu 0,001 dengan nilai r yaitu 0,44 yang diketahui terdapat hubungan yang signifikan antara asupan natrium dengan Interdialytic Weight Gain pada pasien hemodialisa di RSUD M. Yunus Kota Bengkulu. Hasil uji statistik dengan uji spearmen didapatkan p-value yaitu 0,00 dengan nilai r yaitu -0,88 yang diketahui terdapat hubungan yang signifikan antara asupan natrium dengan Interdialytic Weight Gain pada pasien hemodialisa di RSUD M. Yunus Kota Bengkulu. Ada hubungan asupan natrium dan cairan dengan IDWG pada pasien gagal ginjal kronik di ruang hemodialisa di RSUD M. Yunus Kota Bengkulu tahun 2024. Perlu dilakukannya penambahan variabel lain dan cara pengukuran asupan yang lebih tepat untuk mengurangi kesalahan dan kekurangan dalam penelitian.
| Item Type: | Thesis (Diploma) |
|---|---|
| Uncontrolled Keywords: | Asupan Natrium, Asupan Cairan, Interdialytic Weight Gain |
| Subjects: | R Medicine > R Medicine (General) |
| Divisions: | Jurusan Gizi > D4 Gizi |
| Depositing User: | Mrs Anrika Rahman |
| Date Deposited: | 26 Jan 2026 07:15 |
| Last Modified: | 26 Jan 2026 07:15 |
| URI: | http://repository.poltekkesbengkulu.ac.id/id/eprint/3995 |
Actions (login required)
![]() |
View Item |
