Analisis Pengetahuan, Sikap Tentang Penggunaan Alat Pelindung Diri (Apd) Pada Bagian Mekanik, Elektronik, R & D, Otomotive Pt. Bio NusantaraTeknologi Bengkulu Tengah

JUWITA, VEVI FITRI and Gustina, Mely and Yenida, Yenida and Noerani, Noerani and Mulyati, Sri (2017) Analisis Pengetahuan, Sikap Tentang Penggunaan Alat Pelindung Diri (Apd) Pada Bagian Mekanik, Elektronik, R & D, Otomotive Pt. Bio NusantaraTeknologi Bengkulu Tengah. Other thesis, Poltekkes Kemenkes Bengkulu.

[img] Text
KTI VEVI FITRI JUWITA.pdf

Download (3MB)

Abstract

Di Provinsi Bengkulu tercatat 524 kasus kecelakaan kerja, sedangkan di Kota Bengkulu tercatat 56 (10,68 %) kasus kecelakaan kerja, tahun 2013 tercatat 640 kasus kecelakaan kerja di Provinsi Bengkulu, sedangkan di Kota Bengkulu tercatat 187 (29,21%) kasus kecelakaan kerja dan pada tahun 2014 tercatat 433 kasus kecelakaan kerja di Provinsi Bengkulu dan di Kota Bengkulu 70 (16,16%) kasus kecelakaan kerja. Tujuan Penelitian Diketahui pengetahuan, sikap tentang pengunaan alat pelindung diri (APD) pada pekerja bagian Mekanik, Elektronik, R&D, Otomotive di PT. Bio Nusantara Teknologi. Metode dalam penelitian ini adalah survey, dengan pendekatan deskriptif. Populasi adalah pekerja bagian mekanik, elektronik, R & D, Otomotive dengan menggunakan teknik total sampling berjumlah 32 orang. Hasil penelitian di temukan sebagian kecil (6,25%) pekerja yang memiliki pengetahuan yang tidak baik, dan sebagian kecil (15,375%) pekerja yang memiliki sikap yang tidak mendukung, dan sebagian besar (71,8%) pekerja yang tidak lengkap menggunakan APD. Penelitian ini diharapkan Perusahan lebih meningkatkan Penggunaan Alat Pelindung Diri dari tiap petugasnya untuk mengarahkan pentingnya Penggunaan Alat Pelindung Diri saat bekerja.

Item Type: Thesis (Other)
Uncontrolled Keywords: Pengetahuan, Sikap, Penggunaan, APD.
Subjects: R Medicine > R Medicine (General)
Divisions: Jurusan Sanitasi
Depositing User: mr Ponco Pratiknyo
Date Deposited: 26 Oct 2022 07:28
Last Modified: 26 Oct 2022 07:28
URI: http://repository.poltekkesbengkulu.ac.id/id/eprint/2278

Actions (login required)

View Item View Item