Efektivitas Promosi Kesehatan Menggunakan Game Karpet (kartu pertanyaan) dan Ice Breaking Tepar (tebak pernyataan) terhadap Pengetahuan dan Sikap tentang Kesehatan Gigi pada Anak MIN 1 Kota Bengkulu

Janna, Delia Raudhatun and Andeka, Wisuda and Sumaryono, Dino and Linda, Linda and Marsofely, Reka Lagora (2020) Efektivitas Promosi Kesehatan Menggunakan Game Karpet (kartu pertanyaan) dan Ice Breaking Tepar (tebak pernyataan) terhadap Pengetahuan dan Sikap tentang Kesehatan Gigi pada Anak MIN 1 Kota Bengkulu. Other thesis, Poltekkes Kemenkes Bengkulu.

[img] Text
SKRIPSI DELIA RJ REAL.pdf

Download (4MB)

Abstract

Menyikat gigi adalah upaya pemeliharaan kebersihan mulut untuk menghindari kerusakan gigi dan penyakit gusi yang tujuannya menghilangkan penumpukan bakteri sehingga mencegah terjadinya karies gigi. Melakukan tindakan preventif dengan memberikan promosi kesehatan pada anak usia dini melalui media adalah salah satu cara yang baik. Tujuan penelitian ini untuk mengetahui efektivitas promosi kesehatan m enggunakan game karpet (kartu pertanyaan) dan ice breaking tepar (tebak pernyataan) terhadap pengetahuan dan sikap tentang kesehatan gigi pada anak MIN 1 Kota Bengkulu. Desain penelitian ini adalah quassi eksperimen dengan rancangan menggunakan sistem two group pretest posttest. Jumlah sampel adalah 50 orang yang diambil melalui teknik random sampling. Pada game karpet sebanyak 25 responden dan ice breaking tepar sebanyak 25 responden. Teknik pengumpulan data menggunakan lembar kuesioner mengenai kesehatan gigi. Analisa data menggunakan uji statistik wilcoxon signed rank test dan Mann Whitney. Hasil pengolahan data setelah dilakukan intervensi didapatkan rata-rata pengetahuan dan sikap kelompok game karpet lebih besar dari pada kelompok ice breaking tepar yaitu pengetahuan 8.72>7.68 dan sikap yaitu 32.00>29.72. Hal ini menunjukkan bahwa game karpet lebih efektif dibandingkan ice breaking tepar. Diharapkan penelitian promosi kesehatan menggunakan game karpet ini bisa dijadikan alternatif media pembelajaran pihak MIN 1 Kota Bengkulu agar dapat membantu siswa mengembangkan potensi dan nilai semangat yang baik dalam meningkatkan hasil belajar.

Item Type: Thesis (Other)
Uncontrolled Keywords: Kesehatan gigi, Game Karpet, Ice Breaking Tepar
Subjects: R Medicine > R Medicine (General)
Divisions: Jurusan Promosi Kesehatan
Depositing User: mrs Sakia Kirti
Date Deposited: 29 Jun 2021 06:52
Last Modified: 29 Jun 2021 06:52
URI: http://repository.poltekkesbengkulu.ac.id/id/eprint/414

Actions (login required)

View Item View Item