Pengaruh Edukasi Media Cakram Gizi terhadap Pengetahuan Ibu Hamil Tentang Kekurangan Energi Kronik Di Puskesmas Jembatan Kecil Kota Bengkulu

ANGGRAINI, YUNITA and Yosephin, Betty and Sari, Ayu Pravita (2024) Pengaruh Edukasi Media Cakram Gizi terhadap Pengetahuan Ibu Hamil Tentang Kekurangan Energi Kronik Di Puskesmas Jembatan Kecil Kota Bengkulu. Other thesis, Poltekkes Kemenkes Bengkulu.

[img] Text
SKRIPSI YUNITA12345 alhamdulilah fixx.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (2MB)

Abstract

Latar Belakang : Kekurangan Energi Kronis (KEK) pada ibu hamil adalah kondisi gizi yang timbul karena konsumsi makanan yang tidak memadai dalam waktu yang lama. Kondisi ini tidak hanya berdampak pada ibu tetapi juga membahayakan kesehatan bayi yang belum lahir. Prevalensi isu KEK tetap menjadi perhatian yang signifikan di berbagai negara berkembang, seperti Indonesia. Faktor-faktor yang berkontribusi terhadap tingginya kejadian KEK meliputi pengetahuan gizi ibu yang tidak mencukupi, keadaan ekonomi yang tidak menguntungkan, kehamilan jarak dekat, dan usia dari ibu hamil baik muda ataupun tua. Tujuan : Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh edukasi gizi menggunakan media cakram gizi dan leaflet terhadap pengetahuan ibu hamil tentang KEK di Puskesmas Jembatan Kecil Kota Bengkulu. Metode : Jenis penelitian ini menggunakan penelitian analitik kuantitatif. Sampel diambil secara purposive dengan menggunakan teknik Purposive Sampling. Sampel penelitian adalah 40 ibu hamil dibagi menjadi dua kelompok,intervensi dilakukan menggunakan media cakram dan kontrol menggunakan media leaflet.Pengumpulan data dengan cara memberikan kuisioner pengetahuan sebanyak12 butir pertanyaan. Hasil : Data uji menggunakan Uji Mann- Whitney dan Wilcoxon. Skor selisih rata-rata pengetahuan sebelem dan setelah diberikan media cakram yaitu 58,50 sedangkan skor selisih rata-rata skor pengetahuan diberikan media leaflet yaitu 46,40.Terdapat pengaruh edukasi gizi menggunakan media cakram gizi p value 0,001 (p<0,05) dan menggunakan media leaflet 0,001 (p<0,05) terhadap pengetahuan ibu hamil tentang KEK.

Item Type: Thesis (Other)
Uncontrolled Keywords: Edukasi Gizi, Media cakram,Media leaflet, Pengetahuan KEK
Subjects: R Medicine > R Medicine (General)
Divisions: Jurusan Gizi > D4 Gizi
Depositing User: mrs Sakia Kirti
Date Deposited: 29 Jan 2026 05:03
Last Modified: 29 Jan 2026 05:03
URI: http://repository.poltekkesbengkulu.ac.id/id/eprint/4019

Actions (login required)

View Item View Item