Riyadi, Agung and Septiyanti, Septiyanti (2019) Hubungan Merokok dan Paparan Polusi dengan Kejadian Bronkitis. Jurnal Media Kesehatan, 9 (2). pp. 134-138. ISSN 2654-5705
Text
Artikel Hubungan Merokok dan Paparan Polusi dengan Kejadian Bronkitis.pdf Download (57kB) |
|
Text
Similarity Hubungan Merokok dan Paparan Polusi dengan Kejadian Bronkitis.pdf Download (1MB) |
Abstract
Berdasarkan kejadian Bronkitis di RSUD Dr. M. Yunus Bengkulu pada bulan Januari-Juli tahun 2013 didapatkan angka kejadian bronkitis sebanyak 1.050 kasus. Dan faktor resiko penyebab bronkitis adalah merokok, paparan polusi, infeksi, faktor keturunan dan status sosial. Hasil survey ini menjadi salah satu alasan untuk meneliti hubungan merokok dan paparan polusi dengan kejadian bronkitis di Poliklinik Paru RSUD M. Yunus Bengkulu tahun 2014. Desain penelitian yang digunakan yaitu Cross Sectional. Populasi ini adalah seluruh pasien yang datang ke Poliklinik Paru RSUD Dr. M. Yunus Bengkulu.Jumlah sampel dalam penelitian ini sebanyak 153 pasien yang diambil dengan teknik Accidental Sampling. Untuk menguji hubungan antara variabel independen dengan variabel dependen digunkan uji chi-square, dengan analisis univariat dan analisis bivariat. Hasil penelitian menunjukkan bahwa sebagian besar dari responden (65,4 %) yang memiliki kebiasaan merokok dan hampir sebagian besar dari responden (29,4 %) terpapar polusi. Analisis uji chi-square pada hubungan merokok dengan kejadian bronkitis didapatkan p=value=0,000 dapat diartikan bahwa ada hubungan yang signifikan antara hubungan merokok dengan kejadian bronkitis di Poliklinik Paru RSUD Dr. M. Yunus Bengkulu dan pada hubungan paparan polusi dengan kejadian bronkitis didapatka p value=0,161 dapat diartikan bahwa tidak terdapat hubungan yang signifikan antara hubungan paparan polusi dengan kejadian bronkitis di Poliklinik Paru RSUD Dr. M. Yunus Bengkulu. Diharapkan pihak rumah sakit dapat melakukan penyuluhan dan memasang poster tentang akibat merokok dan paparan polusi dengan kejadian bronkitis agar tingkat kejadian bronkitis dapat menurun.
Item Type: | Article |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Merokok, Paparan Polusi, Bronkitis |
Subjects: | R Medicine > R Medicine (General) |
Divisions: | Jurusan Keperawatan > D3 Keperawatan |
Depositing User: | Mr. Agung Riyadi |
Date Deposited: | 18 Apr 2023 07:30 |
Last Modified: | 18 Apr 2023 07:30 |
URI: | http://repository.poltekkesbengkulu.ac.id/id/eprint/2972 |
Actions (login required)
View Item |