Analisis Pola Penyebaran Kasus Demam Berdarah Dengue Di Wilayah Kerja Puskesmas Lingkar Barat Kecamatan Gading Cempaka Kota Bengkulu

IKHSAN, MUHAMMAD and Mulyati, Sri and Darwis, Darwis and Karmelita, Dewi and Sitompul, Linda (2017) Analisis Pola Penyebaran Kasus Demam Berdarah Dengue Di Wilayah Kerja Puskesmas Lingkar Barat Kecamatan Gading Cempaka Kota Bengkulu. Other thesis, Poltekkes Kemenkes Bengkulu.

[img] Text
MUHAMMAD IKHSAN (5160014060).pdf

Download (5MB)

Abstract

Demam berdarah dengue merupakan penyakit menular yang di sebabkan oleh virus dengue dari gigitan nyamuk aedes aegypti dan merupakan salah satu masalah kesehatan masyarakat di indonesia yang cenderung meningkat jumlah penderita serta semakin luas penyebarannya. Geographic Information System (GIS) adalah sebuah rangkaian sistem yang memanfaatkan teknologi digital untuk mendukung penyelidikan epidemiologi penyakit DBD. Tujuan penelitian ini adalah diketahuinya pola penyebaran kasus demam berdarah dengue di wilayah kerja Puskesmas Lingkar Barat Kecamatan Gading Cempaka Kota Bengkulu Tahun 2013-2015. Penelitian ini merupakan jenis penelitian deskriptif analitik dan diolah dengan geographic information system (GIS) dengan desain ecological study dipakai karena pada penelitian ini menggunakan data sekunder berbasis populasi. Sampel dalam penelitian ini berjumlah 78 orang yang berhasil tercatat di Puskesmas Lingkar Barat. hasil dari penelitian ini menunjukkan bahwa penyebaran kasus DBD di wilayah kerja puskesmas lingkar barat dari tahun 2013-2015 tertinggi terdapat di kelurahan lingkar barat dengan jumlah penderita 48 0rang dan terendah terdapat di kelurahan cempaka permai dengan jumlah penderita 30 orang.

Item Type: Thesis (Other)
Uncontrolled Keywords: Pemetaan, DBD, GIS Kota Bengkulu
Subjects: R Medicine > R Medicine (General)
Divisions: Jurusan Sanitasi
Depositing User: mr Ponco Pratiknyo
Date Deposited: 26 Oct 2022 03:21
Last Modified: 26 Oct 2022 03:21
URI: http://repository.poltekkesbengkulu.ac.id/id/eprint/2254

Actions (login required)

View Item View Item