Distribusi Vektor Nyamuk Anopheles Sp. Kecamatan Ratu Samban Kota Bengkulu

ZAMZUDIN, AGUS and Gazali, Moh and Sari, Aplina Kartika and Saputra, Arie Ikhwan and Jubaidi, Jubaidi (2017) Distribusi Vektor Nyamuk Anopheles Sp. Kecamatan Ratu Samban Kota Bengkulu. Other thesis, Poltekkes Kemenkes Bengkulu.

[img] Text
KTI AGUS ZAMZUDIN FIKS.pdf

Download (4MB)

Abstract

Penyakit malaria merupakan salah satu penyakit parasit yang tersebar luas di seluruh dunia meskipun umumnya terdapat di daerah berlokasi antara 600 Lintang Utara dan 400 Lintang Selatan katulistiwa. Malaria banyak ditemukan di negara yang beriklim tropis dan sub tropis. Tujuan penelitian ini adalah melakukan pemetaan yaitu pengelompokkan suatu kumpulan wilayah yang berkaitan dengan beberapa letak geografis wilayah yang meliputi dataran tinggi, pegunungan, sumber daya dan potensi penduduk yang berpengaruh terhadap sosial kultural yang memilki ciri khas khusus dalam penggunaan skala yang tepat untuk dijadikan sebagai langkah awal dalam penggambaran wilayah, dengan menggambarkan penyebaran kondisi alamiah tertentu secara meruang, memindahkan keadaan sesungguhnya kedalam peta. Jenis penelitian ini adalah deskriptif dengan metode survei. Sampel yang digunakan sebanyak 23 rumah pengambilan sampel dengan cara total sampling di mana seluruh populasi adalah sampel. Hasil penelitian ditemukan dua jenis nyamuk Anopheles yaitu Anopheles balabacensis dengan persentase 0%, dan spesies nyamuk Anopheles yang ditemukan pada lokasi penelitian adalah Anopheles Sundaicus dengan persentase tertinggi 3%.

Item Type: Thesis (Other)
Uncontrolled Keywords: Vektor, Anopheles Sp.
Subjects: R Medicine > R Medicine (General)
Divisions: Jurusan Sanitasi
Depositing User: mr Ponco Pratiknyo
Date Deposited: 25 Oct 2022 04:55
Last Modified: 25 Oct 2022 04:55
URI: http://repository.poltekkesbengkulu.ac.id/id/eprint/2227

Actions (login required)

View Item View Item