Hubungan Cita Rasa Makan Siang yang Disajikan dengan Daya Terima Siswa-Siswi Kelas vii di SMP It Iqra Kota bengkulu Tahun 2016

MELATI, RIMA and Rizal, Ahmad and Jumiyati, Jumiyati and Wahyu, Tetes and Napitupulu, Napitupulu (2016) Hubungan Cita Rasa Makan Siang yang Disajikan dengan Daya Terima Siswa-Siswi Kelas vii di SMP It Iqra Kota bengkulu Tahun 2016. Other thesis, Poltekkes Kemenkes Bengkulu.

[img] Text
KTI LENGKAP.pdf

Download (2MB)

Abstract

Makanan yang memiliki cita rasa yang tinggi adalah makanan yang disajikan dengan menarik, menyebarkan bau yang sedap dan memberikan rasa yang lezat. Untuk mempertahankan kesehatan dan untuk menjalankan fungsinya dengan baik, tubuh manusia memerlukan gizi yang didapat dari makanan. Makanan yang mempunyai nilai gizi yang baik berguna untuk meningkatkan konsentrasi belajar dan aktifitas fisik siswa-siswi. Berdasarkan studi pendahuluan terdapat siswa yang mengeluh dengan kondisi makan siang yang disajikan, keluhan tersebut antara lain rasa bosan dengan makanan yang disajikan dan banyaknya sisa makanan. Penelitian ini dilakukan di SMP IT IQRA Kota Bengkulu. Penelitian ini menggunakan metode penelitian observasional analitik melalui pendekatan cross sectional dengan teknik pengambilan sampel menggunakan Total Sampling didapatkan sampel berjumlah 75 orang. Alat ukur penelitian yaitu menggunakan Kuesioner dan metode Comstock. Berdasarkan hasil penelitian yang telah dianalisis dan dilakukan di SMP IT IQRA Kota Bengkulu, uji statistik didapatkan maka p > α ini menujukkan bahwa tidak ada hubungan yang signifikan antara cita rasa makan siang yang disajikan dengan daya terima. Diketahui bahwa lebih dari sebagian siswa mengatakan cita rasa makan siang yang disajikan untuk nasi, lauk hewani, lauk nabati, dan sayuran dengan daya terima baik yaitu sebanyak 93,3% dan tidak baik sebanyak 6,6%. Kesimpulan tidak ada hubungan yang bermakna antara cita rasa makan siang yang disajikan dengan daya terima siswa-siswi kelas VII di SMP IT IQRA Kota Bengkulu Tahun 2016, sebagian besar cita rasa makan siang yang disajikan untuk siswa-siswi kelas VII di SMP IT IQRA Kota Bengkulu tahun 2016 tidak baik, terutama cita rasa dari segi rasa dan variasi menu makanan. Sedangkan untuk daya terima tidak baik yaitu pada jenis makanan sayuran.

Item Type: Thesis (Other)
Uncontrolled Keywords: Kata Kunci : Cita Rasa Makanan dan Daya Terima Makanan
Subjects: R Medicine > R Medicine (General)
Divisions: Jurusan Gizi > D3 Gizi
Depositing User: Mrs Anrika Rahman
Date Deposited: 24 Oct 2022 07:12
Last Modified: 24 Oct 2022 07:12
URI: http://repository.poltekkesbengkulu.ac.id/id/eprint/2195

Actions (login required)

View Item View Item