ANGGRAINI, FARIDA and Andeka, Wisuda and Yorita, Epti and Kurniawati, PS and Lagora, Reka (2018) Pengaruh Pemberian Informasi Melalui Media Video Dan Power Point Terhadap Pengetahuan Dan Sikap Ibu Tentang Makanan Pendamping Asi (Mp-Asi) Di Wilayah Kerja Puskesmas Sawah Lebar Kota Bengkulu Tahun 2018. Other thesis, Poltekkes Kemenkes Bengkulu.
Text
SKRIPSI FARIDA ANGGRAINI.pdf Download (6MB) |
Abstract
Masih banyak anak di Indonesia pada usia 6-24 bulan menerima Makanan Pendamping Air Susu Ibu (MP-ASI) yang belum sesuai dengan waktu, frekuensi, dan kualitasnya. Hal tersebut terjadi karena ibu tidak memiliki pengetahuan tentang gizi dan perilaku kesehatan. Sehingga upaya yang dapat dilakukan untuk mengatasi masalah tersebut yaitu melalui pendidikan gizi dengan media video dan power point sebagai alat bantu. Tujuan penelitian untuk mengetahui efektifitas pemberian informasi melalui media video dan power point terhadap pengetahuan dan sikap ibu tentang makanan pendamping ASI (MP-ASI) di Wilayah Kerja Puskesmas Sawah Lebar Kota Bengkulu Tahun 2018. Jenis penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah menggunakan metode Quasi Eksperimen dengan rancangan “two grup pretest-postest”. Jumlah sampel dalam penelitian sebanyak 38 orang ibu yang terdiri dari 19 kelompok ibu yang dberikan video tentang MP-ASI dan 19 orang ibu yang diberikan power point tentang MP-ASI. Uji statistik yang digunakan Independent T-Test, Paired Sample T-Test dan Mancova. Hasil penelitian didapatkan ada pengaruh video dan power point terhadap pengetahuan dan sikap ibu tentang MP-ASI. Hasil uji statistik media video lebih efektif dalam meningkatkan pengetahuan dan sikap ibu tentang MP-ASI di Wilayah Kerja Puskesmas Sawah Lebar tahun 2018. Variabel luar yang paling dominan mempengaruhi pengetahuan dan sikap ibu tentang MP-ASI adalah pendidikan. Diharapkan dapat menjadi acuan bagi tenaga kesehatan dalam memberikan asuhan kebidanan untuk meningkatkan pengetahuan ibu tentang MP-ASI dengan memberikan penyuluhan tentang MP-ASI dengan menggunakan media video.
Item Type: | Thesis (Other) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Makanan Pendamping ASI, Video, Power Point |
Subjects: | R Medicine > R Medicine (General) |
Divisions: | Jurusan Kebidanan > D4 Kebidanan dan Profesi Bidan |
Depositing User: | mr Ponco Pratiknyo |
Date Deposited: | 12 Oct 2022 03:30 |
Last Modified: | 12 Oct 2022 03:30 |
URI: | http://repository.poltekkesbengkulu.ac.id/id/eprint/2021 |
Actions (login required)
View Item |