Formulasi Sediaan Sabun Mandi Padat Ekstrak Etanol Daun Bidara (Ziziphus Mauritiana Lam) dengan Variasi Konsentrasi Minyak Sawit

TRIHARYANI, ANISA and Meinisasti, Resva and Khasanah, Heti Rais and Susilo, Avrilya Iqoranny (2021) Formulasi Sediaan Sabun Mandi Padat Ekstrak Etanol Daun Bidara (Ziziphus Mauritiana Lam) dengan Variasi Konsentrasi Minyak Sawit. Other thesis, Poltekkes Kemenkes Bengkulu.

[img] Text
KTI ANISA TRIHARYANI.pdf

Download (3MB)

Abstract

Latar belakang : Daun Bidara (Ziziphus Mauritiana Lam), memiliki kandungan fenolat dan flavonoid yang kaya akan manfaat. Senyawa fenolat adalah senyawa yang mempunyai sebuah cincin aromatik dengan satu atau lebih gugus hidroksi.Senyawa yang berasal dari daun yang memiliki ciri sama, yaitu cincin aromatik yang mengandung satu atau lebih gugus hidroksil. Telah dilakukan penelitian uji identifikasi skrining fitokimia Daun Bidara dengan melakukan Uji Identifikasi yaitu Alkaloid, Flavonoid, Tanin, Saponin dan Steroid secara Kromatografi Lapis Tipis Dan Kromatografi Kolom. Adapun hasil dari penelitian dengan menggunakan metode kualitatif dengan beberapa pengujian diperoleh yaitu Alkaloid negatif (-), Flavonoid positif (+), Taninpositif (+), Steroid/Terpenoid positif (+), Saponinpositif (+). Tujuan : Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui karateristik sediaan sabun mandi padat eksrak etanol daun bidara (Ziziphus Mauritiana Lam) dengan variasi konsentrasi minyak sawit 30 g, 35 g, 40 g. Metode : Metode penelitian yang digunakan adalah metode Eksperimental laboraturium. Hasil : Berdasarkan pengujian yang dilakukan pada ketiga formula sabun mandi padat daun bidara yang meliputi uji karateristik sabun mandi padat yang terdiri dari uji organoleptis, kadar air, pH, stabilitas busa, dan iritasi sudah memenuhi riteria sebagai sediaan sabun mandi padat. Kesimpulan : Berdasarkan uji karateristik sediaan sabun mandi padat dari ekstrak etanol daun bidara (Ziziphus Mauritiana Lam) pada formula I, II, dan III dapat disimpulkan bahwa formula yang paling baik adalah formula ke III.

Item Type: Thesis (Other)
Uncontrolled Keywords: Sabun Padat, Ekstrak Etanol, Daun Bidara (Ziziphus Mauritiana Lam).
Subjects: R Medicine > R Medicine (General)
R Medicine > RS Pharmacy and materia medica
Divisions: Jurusan Analis Kesehatan > Farmasi
Depositing User: mrs Sakia Kirti
Date Deposited: 08 Sep 2022 07:35
Last Modified: 08 Sep 2022 07:35
URI: http://repository.poltekkesbengkulu.ac.id/id/eprint/1271

Actions (login required)

View Item View Item