Hubungan Penggunaan Alat Pelindung Diri Dengan Kecelakaan Kerja Dan Penyakit Ispa Pada Pekerja Meubel Di Kota Bengkulu Tahun 2021

SITOHANG, JUNPRALEN and Ermayendri, Defi and Saputra, Arie Ikhwan and Sari, Aplina Kartika and Gazali, Moh (2021) Hubungan Penggunaan Alat Pelindung Diri Dengan Kecelakaan Kerja Dan Penyakit Ispa Pada Pekerja Meubel Di Kota Bengkulu Tahun 2021. Other thesis, Poltekkes Kemenkes Bengkulu.

[img] Text
Karya tulis ilmiah JUNPRALEN.pdf

Download (2MB)

Abstract

Latar belakang : data dari Dinas Perindustrian dan Perdagangan Kota Bengkulu Tahun 2021, industri meubel di Kota Bengkulu berjumlah 56 industri dengan jumlah pekerja sebanyak 248 orang pekerja. Berdasarkan hasil survey awal yang dilakukan pada tanggal 18 Februari 2021.Metode : jenis penelitian yang digunakan ialah Observasional analitik yaitu penelitian yang menjelaskan adanya hubungan antara variable-variabel melalui pengujian hipotesis yang telah dirumuskan. Hasil penelitian : hasil penggunaan APD hampir seluruh responden (93,3%)Tidak pernah menggunakan APD lengkap dan sebagian kecil responden (6,7%) menggunakan APD secara lengkap, hasil kecelakaan kerja seluruh responden (56,7%)pernah mengalami kecelakaan kerja dan tidak satupun dari responden (43,3%) yang tidak perna mengalami kecelakaan kerja, hasil dari penyakit ISPA hampir seluruh responden (76,7%) tidak pernah mengalami Penyakit ISPA dan sebagian kecil responden (23,3%) mengalami penyakit ISPA,dan tidak ada hubungan antara penggunaan APD dengan kecelakaan kerja, dan tidak ada hubungan antara penggunaan APD dengan Penyakit ISPA.Saran : Hasil penelitian ini dapat memberikan masukan untuk penelitian lebih lanjut dalam mengembangkan ke ilmuan dibidang kesehatan, terutama untuk yang berhubungan dengan penggunaan APD.Kata kunci : Alat Pelindung Diri, kecelakaan kerja, Penyakit ISPA

Item Type: Thesis (Other)
Uncontrolled Keywords: Alat Pelindung Diri, kecelakaan kerja, Penyakit ISPA
Subjects: R Medicine > R Medicine (General)
Divisions: Jurusan Sanitasi
Depositing User: mr Ponco Pratiknyo
Date Deposited: 07 Sep 2022 03:59
Last Modified: 07 Sep 2022 03:59
URI: http://repository.poltekkesbengkulu.ac.id/id/eprint/1191

Actions (login required)

View Item View Item