Pengaruh Konsumsi Jus Bayam Merah terhadap Peningkatan Kadar Hemoglobin pada Ibu Hamil Trimester III di Wilayah Puskesmas Beringi Raya Kota Bengkulu

FEBRIANTI, BERLIANA and Damarini, Susilo and Baska, Dwi Yunita and Yuniarti, Yuniarti and Yulyana, Nispi (2022) Pengaruh Konsumsi Jus Bayam Merah terhadap Peningkatan Kadar Hemoglobin pada Ibu Hamil Trimester III di Wilayah Puskesmas Beringi Raya Kota Bengkulu. Other thesis, Poltekkes Kemenkes Bengkulu.

[img] Text
2. SKRIPSI BERLIANA-1.pdf

Download (5MB)

Abstract

Data Dinas Kesehatan Kota Bengkulu jumlah kejadian anemia pada ibu hamil sebanyak 320 orang, persentase terbesar berada dipuskesmas Beringin Raya Kota Bengkulu sebesar 64,9%. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh konsumsi jus bayam merah terhadap peningkatan kadar hemoglobin pada ibu hamil trimester III. Penelitian ini menggunakan metode penelitian quasy eksperimen. Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh ibu hamil trimester III dengan anemia ringan yang berada di wilayah kerja Puskesmas Beringin Raya Kota Bengkulu berjumlah 45 orang. Sampel dalam penelitian ini sebanyak 34 orang dengan teknik purposive sampling. Instrument penelitian ini menggunakan lembar observasi berupa food daily record. Analisis data secara univariat dan bivariat. Hasil penelitian didapatkan rata-rata hemoglobin pada ibu hamil sebelum diberikan jus bayam merah 10,20 dan sesudah diberikan jus bayam merah 11,18 sedangkan pada kelompok kontrol rata-rata kadar hemoglobin awal 10,24 dan kadar hemoglobin akhir 10,74 dengan selisih perbedaan 0,43. Ada pengaruh konsumsi jus bayam merah terhadap peningkatan kadar hemoglobin pada ibu hamil trimester III dengan p-value 0,01. Kesimpulan jus bayam merah saat bermanfaat untuk meningkatkan kadar hemoglobin pada ibu hamil trimester III dengan tetap mengkonsumsi tablet tambah darah sebagai program tang telah dicanangkan oleh pemerintah

Item Type: Thesis (Other)
Uncontrolled Keywords: Anemia, Jus Bayam Merah, Kadar Hemoglobin
Subjects: R Medicine > RG Gynecology and obstetrics
Divisions: Jurusan Kebidanan > D4 Kebidanan dan Profesi Bidan
Depositing User: mrs Sakia Kirti
Date Deposited: 10 Aug 2022 01:16
Last Modified: 10 Aug 2022 01:16
URI: http://repository.poltekkesbengkulu.ac.id/id/eprint/1016

Actions (login required)

View Item View Item